Sangir Balai Janggo Disebut Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru

Ketua DPRD Solsel Zigo Rolanda
Sumber :
  • Diskominfo Solok Selatan

PadangKetua DPRD Solok Selatan (Solsel), Sumatera Barat, Zigo Rolanda menyebut bahwa Kecamatan Sangir Balai Janggo nantinya akan menjadi pusat ekonomi baru.

Hal ini sejalan dengan program pemerintah kabupaten yang tengah melakukan pembangunan jalan dari kecamatan ini yang akan tembus ke kabupaten tetangga.

"Wilayah Sangir Balai Janggo ini nantinya adalah sebagai salah satu daerah pusat pertumbuhan ekonomi baru dan itu akan terus kita dorong," kata Zigo dikutip dari keterangan resminya, Sabtu 15 April 2023.

Menurutnya, dengan adanya pembangunan jalan tol Pekanbaru- Rengat-Dharmasraya maka DPRD bersama dengan pemerintah mendorong pembukaan jalan Sungai Sungkai-Sungai Rumbai agar bisa menjadi salah satu akses bagi masyarakat Solok Selatan.

"Dengan begitu Sangir Balai Janggo akan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru,"ujarnya.

Untuk itu Zigo menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama dengan pemerintah dan DPRD untuk bekerja sama untuk terus mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat.