Akreditasi UPT Kesehatan Solok Selatan Meningkat Signifikan, Raih Predikat Paripurna dan Utama

Bupati Solok Selatan, Khairunas (tengah)
Sumber :
  • Diskominfo Solok Selatan

Padang – Kabar gembira datang dari Kabupaten Solok Selatan. Seluruh UPT kesehatan di bawah naungan Dinas Kesehatan menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam hasil akreditasi terbaru. 

Kepala Dinas Kesehatan, dr. Pendewal menyebut, ini merupakan wujud komitmen Pemkab Solok Selatan dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

"Dari proses akreditasi yang dilakukan, seluruh RSUD dan Puskesmas di Solok Selatan mengalami peningkatan yang sangat baik," kata Pendewal, Jumat 19 April 2024.

Pendewal menjelaskan bahwa akreditasi ini dilakukan untuk mendorong rumah sakit dan puskesmas dalam mempertahankan dan meningkatkan mutu pelayanannya. Penilaian akreditasi meliputi fasilitas kesehatan, standar pelayanan, dan mutu pelayanan yang berkelanjutan.

Capaian akreditasi ini kata Pendewal menjadi bukti komitmen Pemkab Solok Selatan dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat. 

"Ini sejalan dengan upaya Pemkab Solok Selatan dalam meningkatkan Indeks Pembangunan Kesehatan Masyarakat (IPK) dan mewujudkan masyarakat yang sehat dan sejahtera,"tutupnya.