Semen Padang FC Incar Pelatih Asing

CEO Semen Padang FC Win Bernadino
Sumber :
  • Amanda/ Padang Viva

Padang – Setelah resmi bercerai dengan pelatih Hendri Susilo, manajemen Semen Padang FC (SPFC) kini tengah mencari sosok pelatih baru untuk memimpin skuad Kabau Sirah selama musim kompetisi Liga 1.

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, memastikan bahwa pihaknya kini tengah mengincar pelatih asing. List alias daftar nama-nama kandidat pun sudah ada, tinggal lagi menentukan siapa yang kemudian akan dipanggil dan mengisi kekosongan kursi pelatih kepala Kabau Sirah.

"Secepat mungkin pelatih baru akan melebur dengan tim Semen Padang FC. Intinya, kita ingin secepat mungkin pelatih baru bergabung. Yang jelas sudah memiliki lisensi,"kata Win Bernadino, Selasa 17 September 2024.

Meski sudah mengantongi beberapa nama calon pelatih baru, namun Win masih belum mau menjelaskan siapa itu.

Yang jelas, pelatih baru nantinya memahami kondisi dan situasi di Liga 1. Apalagi, Semen Padang baru menyelesaikan 4 pertandingan dan masih menyisahkan 13 pertandingan lagi.

"Kita sudah sepakat akan memakai palatih asing melanjutkan tampuk kepemimpinan coach. Kita ingin pelatih yang sudah memahami kondisi dan situasi di liga,"ujar Win. 

Diketahui, usai tak lagi bersama dengan Hendri Susilo setelah mengalami kekalahan dari Malut United, manajemen SPFC menunjuk Hengki Ardiles sebagai caretaker jelang dapatnya pelatih baru.