Madura United Kian Kokoh Dipuncak Klasemen Sementara Liga 1
Padang – Usai melibas Barito Putera dengan skor telak 8-0 dan menang 3-1 di markas Persib Bandung, Madura United kian kokoh dipuncak klasemen sementara kompetisi Liga 1 musim 2022/23. MU menempati peringkat pertama dengan torehan 6 poin, disusul Persikabo di urutan kedua dan PSM Makassar.
Skuad Laskar Sapeh Kerrap itu hanya unggul selisih gol dari Persikabo 1973 dan PSM Makassar yang mengoleksi poin sama. Sementara itu, Persib Bandung menempati posisi papan bawah.
Maung Bandung bertengger di posisi ke-16 dengan torehan satu poin dari dua pertandingan. Posisi juru kunci ditempati Persis Solo. Laskar Sambernyawa itu, sama sekali belum mengumpulkan poin dari dua pertandingan.
Disamping itu, tim bertabur bintang yakni Persija Jakarta ada di posisi 6 dengan 3 poin. Sedangkan juara bertahan Bali United di posisi 9 juga dengan tiga poin. Pekan ketiga Liga 1, dimulai pada Kamis 4 Agustus 2022. Bali United dijadwalkan akan menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.