Tuah Suporter Bawa PSM Makassar Taklukkan Semen Padang
- Liga Indonesia Baru
Padang – PSM Makassar berhasil mengamankan tiga poin saat menjamu Semen Padang FC pada pekan ke-28 BRI Liga 1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Kamis sore kemarin.
Tim berjuluk Ayam Jantan dari Timur ini menang dengan skor 2-0 atas Kabau Sirah. Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, secara khusus menyoroti peran suporter di balik kemenangan tersebut.
Meskipun stadion tidak terisi penuh, kehadiran lebih dari tiga ribu suporter di Stadion BJ Habibie Parepare dinilai Tavares sudah cukup memberikan semangat ekstra bagi skuadnya.
“Saya berterima kasih kepada suporter yang datang hari ini dan menciptakan atmosfer yang luar biasa di stadion. Jika mereka memberi dukungan seperti ini, tentu saja ini akan memberi energi tambahan untuk pemain,” ungkap Tavares dinukil dari laman Liga Indonesia Baru, Jumat 11 april 2025.
Laga kontra Semen Padang menjadi penampilan ketiga PSM Makassar di hadapan pendukungnya sendiri.
Di setiap pertandingan kandang, dukungan tanpa henti dari suporter menjadi pendorong semangat Yuran Fernandes dan rekan-rekan untuk tampil menekan sejak awal babak pertama.
Gol pembuka kemenangan PSM Makassar dicetak oleh Aloisio Soares Neto pada menit ke-31, memanfaatkan umpan sepak pojok dari Daisuke Sakai.