Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan Ke Pakistan

Prediden Joko Widodo (tengah)
Sumber :
  • BNPB

Padang – Pemerintah Indonesia mengirimkan bantuan kemanusiaan senilai kurang lebih satu juta USD kepada Pemerintah Pakistan. Bantuan yang dilepas secara resmi oleh Presiden Joko Widodo pada Senin 26 September 2022  itu, diperuntukkan untuk percepatan penanganan dan pemulihan pascabanjir bandang yang telah menewaskan lebih dari 1000 jiwa.

Enam Nagari di Sijunjung Dihantam Banjir Bandang

Bantuan yang dikirimkan itu, merupakan bentuk kepedulian bangsa Indonesia untuk warga terdampak banjir bandang Pakistan yang dihimpun dari pemerintah, masyarakat dan dunia usaha. 

"Bantuan kemanusian ini, kurang lebih senilai kurang lebih satu juta USD yang akan kita berangkatkan dengan dua pesawat dan berikutnya,"kata Presiden Joko Widodo melalui keterangan resmi yang diterima Selasa 27 September 2022.

Bantuan Kemanusiaan Pemerintah Indonesia untuk Palestina Sudah Tiba 

Jokowi berharap, bantuan tersebut dapat meringankan beban penderitaan saudara-saudara yang terkena musibah banjir bandang akibat angin munson dan berdampak di sepertiga wilayah Pakistan.

"Saya berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi saudara-saudara di Pakistan sampai semuanya kembali normal dan dapat beraktivitas seperti sedia kala," ujar Jokowi.

Bantuan Kemanusiaan RI untuk Yaman Sudah Tiba di Aden

Terpisah, Wakil Duta Besar Pakistan Muhammad Faisal Fayyaz, mewakili pemerintah dan masyarakat Pakistan, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia yang telah memberikan bantuan kemanusiaan. 

Menurut Faisal, Indonesia juga pernah membantu Pemerintah Pakistan dalam menanggulangi bencana banjir yang terjadi pada 2010 silam. Bentuk dukungan kemanusiaan itu harap Faisal akan terus terjalin antara ke dua negara.

Halaman Selanjutnya
img_title