Menteri Pertahanan Prabowo Subianto Jadi Menteri Paling Berprestasi di Kuartal IV 2023

Prabowo Subianto
Sumber :
  • Istimewa

Padang – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dinobatkan sebagai menteri paling berprestasi di kuartal IV tahun 2023 versi Mediawave, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa terutama dalam social media monitoring & measurement. Penilaian tersebut didasarkan pada metode Net Sentiment, yang mengukur selisih antara percakapan bersentimen positif dan negatif.

“Menhan Prabowo mencatatkan jumlah Net Sentiment tertinggi, yaitu 27.518, yang merupakan indikator kuat dari jumlah besar percakapan positif yang berpusat pada kinerjanya. Hal ini menjadi penanda penting, tidak hanya bagi dirinya tetapi juga bagi Kabinet Indonesia Maju secara keseluruhan,” kata CEO Mediawave, Erik Palupi dalam keterangan tertulis.

Erik mengatakan bahwa sepanjang kuartal akhir 2023, Prabowo terlibat aktif dalam sejumlah proyek penting. Salah satu yang paling menonjol adalah inisiatif sumur bor yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Inisiatif ini telah mendapatkan apresiasi yang besar dari masyarakat dan media.

“Pembuatan sumur bor yang ditujukan untuk menyediakan akses air bersih bagi masyarakat di daerah kesulitan air, telah menjadi perhatian publik dan media,” ujar Erik.

Selain itu, di sektor industri pertahanan, kinerja Prabowo dalam pengembangan dan peningkatan produksi pesawat CN-235 oleh PT DI, yang berhasil meningkatkan kapasitas produksinya secara signifikan, menjadi contoh nyata kemajuan di bidang ini.

“Faktanya, produk PT DI kini mulai mendapatkan perhatian dari pasar internasional, sebuah pencapaian yang menandai kemajuan signifikan dalam sektor industri pertahanan Indonesia,” kata Erik.

Sementara di posisi kedua, Menteri Luar Negeri, Retno L. P. Marsudi, mengukir prestasi dengan Net Sentiment sebesar 9.114. Publik dan media secara luas membahas sikap tegas Menlu Retno dalam isu internasional, terutama terkait dengan pengecaman serangan Israel terhadap Palestina.