Persita Tangerang Tempati Urutan Tujuh Klasemen usai Tekuk Persija 1-0

Persija Jakarta vs Persita Tangerang Liga 1 2022/2023
Sumber :
  • twitter@persija_jkt

PADANG - Persita Tangerang sukses melibas Persija Jakarta dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Indomilk Arena, Selasa malam WIB 28 Maret 2023. Gol semata wayang Persita Tangerang dicatatkan oleh Javlon Guseynov.

Arsiteki Bhayangkara FC, Gomes de Oliviera Jalani Debut Manis

Duel kedua tim berlangsung sengit. Sejak babak pertama, tempo permainan cepat diperagakan baik oleh Persita dan Persija.

Beberapa percobaan dilakukan oleh Persija dan Persita di 20 menit awal babak pertama. Sayangnya, belum ada yang bisa dimaksimalkan untuk menjadi gol oleh kedua tim. Meski saling jual beli serangan terus terjadi, tapi kedudukan imbang tanpa gol yang menjadi hasil dari pertemuan ini.

Bali United Tumbang di Kediri, Gagal Raih Poin

Persija Jakarta vs Persita Tangerang Liga 1 2022/2023

Photo :
  • twitter@persija_jkt

Melansir dari laman viva.co.id babak kedua, permainan masih tetap sengit. Persita mencoba untuk bisa mencetak gol, karena ingin dapat poin maksimal di markas sendiri. Tapi tak mudah bagi mereka untuk mencetak gol. Pemain Persija mampu dengan disiplin bermain dan mementahkan upaya dari Persita.

Persib Bandung Libur Tiga Hari, Persiapkan Diri Menuju Laga Kontra Barito Putera

Di saat-saat genting, Persita berhasil mencuri momentum. Javlon Guseynov mampu menyarangkan bola ke gawang Persija yang dikawal Andritany Ardhiyasa pada menit 88. Keunggulan tim berjuluk Pendekar Cisadane itu bertahan sampai pertandingan usai.

Tambahan tiga angka membawa Persita naik ke urutan tujuh klasemen Liga 1 2022/2023. Mereka memiliki 44 poin hasil dari 31 laga. Tim berjuluk Macan Kemayoran punya 54 poin hasil dari 30 pertandingan yang telah dilalui.

Halaman Selanjutnya
img_title