Tujuh Legiun Asing Resmi Perkuat Semen Padang FC

Pemain baru Semen Padang FC jalani latihan
Sumber :
  • Amanda

Padang – CEO Semen Padang FC, Win Bernadino menyebut pihaknya kini sudah mendatangkan tujuh legiun asing yang akan memperkuat tim Kabau Sirah bertarung di kompetisi Liga 1 musim 2024 - 2025.

2 Pemain PSIS Semarang Dipinjamkan ke Klub Liga 2

Bahkan, Ketujuh pemain tersebut saat ini sudah memulai latihan bersama di Lapangan SPFC Trainning Ground, Indarung.

Menurut Win, gelombang kedatangan pemain asing itu sudah mulai sejak, awal Juli 2024. Lima pemain yang datang dihari bersamaan ada Charlie Scoot (Inggris, Gelandang), Tin Martic (Bek, Kroasia), Jan Carlo Vargas Campos (Bek, Panama), Cornelius Stewart (Striker, Saint Vincent dan Grenadines) dan Kenneth Ngwoke (Nigeria, Striker). Setelah itu, menyusul Ryohei Michibuchi (Jepang, Gelandang- Sayap) dan Kim Ming Gyu (Korea Selatan, Bek).

Persib Bandung Jalani Game Internal Jelang Laga Lawan PSM Makkasar

"Kedatangan tujuh pemain ini membuat komposisi pemain SPFC mulai komplet. Untuk legiun asing, tersisa satu slot lagi yang saat ini sedang melakukan pengurusan persyaratan,"kata Win Bernadino dikutip dari laman resmi spfc, Sabtu 20 Juli 2024

Win bilang, diantara 7 pemain tersebut, dua diantaranya merupakan pemain asing yang memperkuat tim pada musim lalu. Mereka adalah, Kim dan Kenneth. 

Telan 3 Kekalahan Beruntun, Pemain PSS Asal Korea Selatan Bertekad Persiapkan Diri Lebih Baik di Jed

"Keduanya, kita pertahankan karena secara kualitas dan kontribusi kepada tim sangat besar dan statistik mereka juga kita sama-sama liat sangat baik,” ujarnya.

Win berharap, lima lainnya yakni Tin Martic dari Kroasia, Vargas dari Panama, Stewart dari St. Vincent, Mica dari Jepang dan Charlie dari Inggris dapat dengan cepat menyatu bersama tim untuk menyongsong liga. 

Halaman Selanjutnya
img_title