SMA Dar el-Iman Raih Prestasi di Acara Minagkabau Halal Festival 2023

Tangkapan layar MHF 2023.
Sumber :
  • Padang Viva

Padang – SMA Dar el-Iman Islamic Boarding School (DIBS) meraih kebanggaan dengan meraih peringkat ketiga dalam Lomba Cerdas Cermat ajang Olimpiade Halal terbesar, bagian dari acara Minangkabau Halal Festival (MHF) 2023.

Ini Ketentuan Pendaftaran Bagi Calon Penerima KIP Kuliah Tahun 2024

Kepala SMA DIBS, Edwin Hutabian, mengumumkan prestasi ini dengan bangga pada Jumat 22 September 2023. 

"Alhamdulillah, siswa-siswa SMA DIBS berhasil meraih juara ketiga dalam Lomba Cerdas Cermat Minangkabau Halal Festival di Universitas Negeri Padang (UNP)," ujarnya.

Pendaftaran Program KIP Kuliah Merdeka Tahun 2024 Resmi Dibuka

Kegiatan Olimpiade halal mengusung beberapa perlombaan, seperti olimpiade tulis halal, lomba cerdas cermat, lomba karya tulis ilmiah, dan lomba video pendek, diikuti oleh 1000 siswa SMA se-Sumatera Barat. Kegiatan ini diselenggarakan atas Kerjasama Masyarakat Ekonomi Syari'ah (MES), Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) dan Universitas Negeri Padang.

Sementara itu, cabang perlombaan cerdas cermat ini diadakan pada tanggal 8 sampai 10 Semptember 2023 lalu, di mana setiap tim perwakilan sekolah berjumlah 3 orang. SMA DIBS mengutus Faiha Alaya Arkan, Kayla Chantika dan Arrayhan Dayyara Tansin, dalam perlombaan ini.

Puluhan Siswa SMKN 6 Padang Terima e-KTP

Edwin bliang, kegiatan ini mampu meningkatkan literasi siswa terhadap makanan halal terutama makanan di Minangkabau. 

"Kami sangat bangga sekali dengan hal ini karena siswa kita mampu bersaing dengan sekolah lain di Sumatera Barat, terangnya.

Halaman Selanjutnya
img_title