Banjir Grobogan Meluas, 113 Desa Terendam

Banjir Purwodadi
Sumber :
  • Humas BNPB

Padang – Banjir di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, semakin meluas hingga hari ini, Sabtu 16 Maret 2024. Sebanyak 113 desa di 19 kecamatan terendam banjir, dengan ketinggian air yang terus meningkat.

Kepala BNPB Sebut HKBN Tonggak Kebangkitan Kesadaran Bencana di Indonesia

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari menyebut bahwa banjir ini merupakan kiriman dari hulu Sungai Lusi di wilayah timur dan diperparah dengan hujan deras yang terus mengguyur wilayah Grobogan.

Bahkan, banjir kali ini lebih besar jika dibandingkan dengan yang terjadi di awal Februari lalu. Ketinggian air juga lebih tinggi dan bertahan dalam durasi yang lebih lama.

Banjir Tiga Kecamatan di Musi Rawas Utara Berangsur Surut

"Banjir kali ini lebih parah. Ketinggian air di beberapa desa mencapai 2 meter dan masih terus naik," kata Abdul Muhari, Sabtu 16 Maret 2024.

Wilayah yang paling parah terdampak banjir adalah kata Abdul, antara lain Kecamatan Grobogan, Purwodadi, Tawangharjo, dan Karangrayung. Di wilayah tersebut, ketinggian air mencapai 2 meter dan merendam rumah-rumah warga, sekolah, dan fasilitas umum lainnya.

51.812 Jiwa Terdampak Banjir Bandang Musi Rawas Utara

Ia mengatakan, BPBD telah mengerahkan tim SAR untuk membantu warga yang terdampak banjir. Tim SAR juga mengevakuasi warga yang terjebak di rumah-rumah mereka.

Kota Purwodadi Masih Lumpuh

Halaman Selanjutnya
img_title