Ratusan Rumah Warga di Dharmasraya Terendam Banjir

kondisi Banjir di Dharmasraya
Sumber :
  • bPBD Dharmasraya

Padang – Pemutakhiran data terbaru yang dirilis Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, sebanyak 423 rumah warga terendam banjir yang terjadi akibat meluapnya sungai Batang Timpeh lantaran tingginya curah hujan, Jumat dini hari tadi 10 Maret 2023. Selain itu, 12 bangunan fasilitas umum juga mengalami hal serupa.

51.812 Jiwa Terdampak Banjir Bandang Musi Rawas Utara

"Data terbaru ada 3 nagari atau desa di Kecamatan Timpeh terdampak yakni, Nagari Tabek, Taratak Tinggi dan Timpeh. Total ada 423 rumah terendam. Kalau fasilitas umum, ada 12 bangunan yang juga terendam. Ada tempat ibadah, sekolah dan Polindes,"kata Kepala BPBD Dharmasraya, Eldison, Jumat 10 Maret 2023.

Dia bilang, BPBD dibantu unsur instansi lainnya hingga kini masih melakukan evakuasi terhadap warga yang terjebak banjir. Meski kemudian terkendala dengan akses jalan utama menuju lokasi banjir yang tidak bisa dilalui kendaraan. 

Tragedi Banjir Lahar Dingin Semeru: 3 Warga Lumajang Meninggal Dunia

Mengingat prakiraan cuaca BMKG curah hujan di Dharmasraya masih berpotensi tinggi, Pemkab Dharmasraya mengimbau kepada masyarakat untuk lebih siaga terhadap segala kemungkinan seperti banjir, tanah longsor dan pohon tumbang.