Dua Bangunan Di Mentawai Rusak Ringan Akibat Gempa M5.1
Jumat, 16 September 2022 - 00:09 WIB
Sumber :
- Padang Viva
Episenter gempabumi ini kata Daryono, terletak pada koordinat 2,07° Lintang Selatan dan 99,53° Bujur Timur atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 2 kilometer arah Barat Laut Sipora Utara, Kepulauan Mentawai pada kedalaman 29 kilometer.
“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi ini merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas subduksi lempeng. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault),”kata Daryono.
Daryono bilang, lindu ini berdampak dan dirasakan di daerah Sipora dan Kota Padang. Hingga pukul 22.50 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan.