Ketimpangan Karakter Windi dan Tika, Komedi Yang Mengaburkan Protagonis di Pementasan Babi Babu

- Iis Wulandari
Di malam itu, Teater Arena Mursal Einstein pun, menjadi saksi lahirnya berbagai ekspresi seni panggung dalam pementasan Babi Babu.
Naskah Babi Babu yang dibawakan oleh Windi dalam pertunjukan itu, menggali tema tentang penindasan sosial dengan balutan absurditas yang memancing tawa. Dinamika panggung pada malam itu, menyuguhkan sesuatu yang tak terduga.
Humor Tika, pemeran Pelayan 2, mendominasi atmosfer hingga menenggelamkan pesona protagonis utama yakni Windi sebagai Pelayan 1. Ada penyisipan elemen komidi dalam cerita ini yang menjadi salah satu daya tarik.
Jika ditelaah lebih dalam, naskah Babi Babu, sebetulnya menggambarkan konflik berlapis, penindasan, perlawanan, hingga balas dendam yang diolah dalam nuansa tragikomedi.
Di atas panggung, absurditas yang terselip dalam narasi seharusnya menjadi medium untuk menyoroti kegetiran relasi majikan dan pelayan.