Josal FC Piaman Juarai Liga 4 Sumatera Barat

PSPP Padang Panjang
Sumber :
  • Diskominfo Padang Panjang

Padang – Asa Persatuan Sepak Bola Padang Panjang (PSPP) untuk membalikkan defisit gol di leg kedua final Liga 4 Sumatera Barat pupus sudah.

Gubernur Sumbar Ajak Seluruh Pemangku Kepentingan Sinergi Wujudkan Pembangunan Berkeadilan

Bertanding di Stadion Utama Sumbar, Lubuk Alung, Rabu kemarin, PSPP kembali harus mengakui keunggulan Josal FC Piaman dengan skor 3-1.

Setelah menelan kekalahan 1-3 di leg pertama, PSPP datang dengan semangat tinggi untuk mengejar ketertinggalan dua gol.

Rendang Jadi Andalan Lion Air untuk Jemaah Calon Haji Sumatera Barat

Namun, soliditas dan disiplin permainan Josal FC kembali menjadi tembok penghalang bagi skuad asuhan pelatih Suprianto.

Josal FC membuka keunggulan di menit ke-15 melalui gol Gibran Tito. Keunggulan Josal semakin menjauh setelah Carel Syadev mencetak gol kedua di menit ke-30, dan kembali mencatatkan namanya di papan skor jelang turun minum, menutup babak pertama dengan skor 3-0 untuk keunggulan Josal.

Bupati Dharmasraya Ajukan Proposal Peningkatan Jalan Nasional ke BPJN Sumbar, Usulkan Jalur Dua dan Betonisasi

Di babak kedua, PSPP sempat memberikan harapan dengan memperkecil ketertinggalan melalui gol pemain muda Sandi Maulana di menit ke-65. Namun, hingga peluit panjang berbunyi, skor tetap bertahan 3-1 untuk kemenangan Josal FC. 

Hasil ini memastikan Josal FC Piaman keluar sebagai juara Liga 4 Sumbar musim 2024/2025 dengan keunggulan agregat yang meyakinkan, sementara PSPP harus puas menjadi runner-up.

Halaman Selanjutnya
img_title