Jelang Laga Liverpool vs Manchester City, Waspadai Foden

Phil Foden
Sumber :
  • instagram @philfoden

Padang – Sorotan publik jelang pertandingan lanjutan Premier League Liverpool vs Manchester City tertuju kepada Erling Haaland. Namun, duel di Anfield Stadium, Minggu malam WIB 16 Oktober 2022 itu bisa jadi muncul kejutan dari Phil Foden. 

Kalahkan Luton Town, Liverpool Kokoh di Puncak Klasemen

Dikutip dari VIVA.CO.ID, Foden adalah salah satu pilar andalan di lini depan ManCity. Manajer Pep Guardiola seringkali memberi kepercayaan kepadanya dan dibayar dengan permainan impresif.

Jelang Liverpool vs Manchester City, Foden juga sedang dalam kepercayaan diri bagus. Dia baru saja melakukan perpanjangan kontrak bersama The Citizens hingga 2027 mendatang.

Menanti Racikan Mauricio Pochettino Di Chelsea

Sejak promosi ke tim utama dari akademi ManCity, pemain yang kini berusia 22 tahun itu terus menunjukkan permainan impresif. Dia terlibat dalam skuad yang memenangkan 11 trofi, dengan rincian empat Premier League, empat Piala Liga, dua Community Shield, dan satu sisanya Piala FA.

"Saya telah menjadi penggemar ManCity sepanjang hidup saya. Saya telah berlatih di sini selama bertahun-tahun dan saya bahkan pernah menjadi anak gawang. Saya sangat mencintai klub ini," kata Foden, dikutip dari laman resmi klub. 

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola Malam Ini ada PSG vs Lens

Tak dipungkiri oleh pemain asal Inggris tersebut, setiap tahunnya dia selalu bisa mengembangkan permainan. Itu tak lepas dari sentuhan Pep Guardiola sebagai juru taktik tim

"Saya telah meningkat pesat dalam beberapa tahun terakhir dan sebagian besar tergantung pada Pep dan staf-nya yang terus membimbing saya setiap hari di lapangan latihan,' tuturnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title