KPK OTT di Jakarta dan Jateng Sejumlah Orang Diamankan

Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi, Ali Fikri
Sumber :
  • VIVA/Zendy Pradana

PADANGTim Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) pada Selasa 11 April 2023. Kali ini OTT itu diduga dilakukan di wilayah Perkeretaapian DJKA Jawa Tengah.

Tujuh Warga Meninggal Akibat Banjir di Kudus

"KPK lakukan tindakan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang sedang melakukan korupsi di wilayah Balai Perkertaapian DJKA Jateng," ujar Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri kepada wartawan pada Selasa 11 April 2023 malam.

Ali mengatakan bahwa sejauh ini sudah ada beberapa pihak swasta yang berhasil diamankan dalam OTT tersebut. Berdasar informasi sejumlah pihak yang berhasil diamankan saat ini untuk dimintai keterangan yakni Bernard selaku PPK, Putu selaku Kepala Balai DJK Jateng, Ani, Yanto, Yuni selaku bendahara balai Jateng. Selanjutnya pihak yang juga diduga telah ditahan di kawasan Jakarta yakni Muhammad, Dion (swasta) dan Fadly (ppk).

Tanggul Sungai Wulan Jebol, 11 Kecamatan di Kabupaten Demak Terendam Banjir 

Kemudian barang bukti yang diduga turut diamankan yakni uang sementara kurang lebih Rp 350 Juta, ATM berisi uang sekitar Rp 300 Juta, uang sebesar Rp 900 Juta. Kemudian untuk ppk yang ada di makasar dan uang 20.000 USD untuk pihak lain saat ini masih dimintai keterangan lebih lanjut di Polrestabes Semarang.

Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron turut membebarkan terkait adanya OTT yang dilakukan oleh KPK itu. Ia mengatakan ada dua lokasi yang terindikasi OTT. 

BNPB Jalankan Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca di Jawa Tengah

"Benar KPK telah melakukan giat tangkap tangan siang tadi di Semarang dan Jakarta," ujar Ghufron kepada wartawan pada Selasa 11 April 2023.

Namun demikian, Ghufron masih belum menjelaskan lebih jauh OTT yang dilakukan oleh KPK. Pasalnya, sejauh ini masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Halaman Selanjutnya
img_title