BNPB Operasikan TMC untuk Reduksi Curah Hujan di Biak Numfor
- Humas BNPB
Padang – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengoperasikan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) di Kabupaten Biak Numfor, Papua, untuk mendukung kelancaran perhelatan Sail Teluk Cenderawasih (STC) 2023.
Operasi TMC ini dilakukan untuk mereduksi curah hujan yang tinggi atau menggeser hujan. Dilakukan selama empat hari, mulai 21 hingga 24 November 2023.
Pada hari pertama, dilakukan dua sorti, hari kedua dan ketiga empat kali sorti, serta hari keempat dua sorti. Dalam satu sorti, ditebar satu ton garam, sehingga total sebanyak 12 ton garam akan ditumpahkan di langit Biak Numfor.
Direktur Dukungan Sumber Daya Darurat BNPB, Agus Riyanto mengatakan, bahwa operasi TMC ini melibatkan BNPB, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), TNI AU, dan unsur lainnya.
"Operasi TMC ini dilakukan karena adanya potensi cuaca ekstrem di Biak Numfor,"kata Agus Riyanto, Rabu 22 November 2023.
Sementara itu, Perekayasa Utama BMKG, Tri Handoko Seto mengatakan bahwa pihaknya memperkirakan adanya potensi cuaca ekstrem, kita tahu sekarang musim transisi kemarau ke hujan.
Selasa kemarin kata Tri, merupakan operasi hari pertama, dua sorti penerbangan juga untuk melihat pertumbuhan awan dan spot yang harus diperhitungkan, supaya hari ini dan besok kita bisa lebih masif.