Walikota Se Indonesia Bakal Hadiri Rakernas APEKSI VX Di Kota Padang

Rapat Koordinasi APEKSI VX. Foto/Humas Pemko Padang
Sumber :

Padang – Walikota Padang, Sumatra Barat, Hendri Septa menyebutkan sudah 93 walikota dari berbagai wilayah di Indonesia yang memastikan diri akan menghadiri  

Kota Padang Siaga 1 Banjir, Evakuasi Warga Terus Dilakukan

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) VX pada 7 hingga 10 Agustus 2022 di Kota Padang. 

“Sudah 93 Walikota yang memastikan akan menghadiri Rakernas APEKSI. Kami, mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta APEKSI yang telah mempercayakan Kota Padang menjadi tuan rumah dalam Rakernas ke-XV APEKSI ini,”kata Hendri Septa, Selasa 26 Juli 2022. 

87.304 Pelajar Ikuti Pesantren Ramadan di Kota Padang

Hendri Septa bilang, sebelumnya Ketua Dewan Pengurus APEKSI, Bima Arya juga sudah bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo untuk meminta beliau hadir dalam pembukaan Rakernas APEKSI. Katanya, Pak Presiden akan membagi waktu untuk dapat hadir. Dan jika tidak bisa maka akan diwakili oleh menteri yang hadir. 

Bima Arya kata Hendri Septa, menyampaikan bahwa Rakernas APEKSI yang bakal digelar di Kota Padang ini akan menjadi yang paling meriah sepanjang Rakernas APEKSI berlangsung. Hal itu dapat dilihat dari keikutsertaan yang kian besar dari para wali kota, para menteri dan variasi acara yang berbeda dan sangat menarik. 

Walikota Padang Sebut Generasi Muda Tak Banyak Yang Mengenal Seni Bela Tradisional

"Kami, selaku tuan rumah berharap rakernas APEKSI ini, dapat menjadi memorable dan menjadi momentum untuk meningkatkan ekonomi rakyat. Kami akan bersinergi dengan semua kota agar hal ini dapat terwujud. Kami siap bersinergi dan melayani semua kota agar Rakernas APEKSI berjalan lancar," tutup Hendri Septa.