Indonesia-Australia Perpanjang Kerjasama di Bidang Penanggulangan Bencana
- Humas BNPB
Padang – Ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) pada Rabu kemarin di Banda Aceh, Pemerintah Indonesia dan Australia memperpanjang kerja sama di bidang Penanggulangan Bencana.
Sekretaris Utama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Dr. Rustian menyebut bahwa, kerja sama penanggulangan bencana ini merupakan perpanjangan untuk kurun waktu 2 tahun, dari 2024 hingga 2026.
Program kolaborasi dua belah pihak atau dikenal dengan SIAP SIAGA ini kata Rustian, bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Indonesia dalam mencegah, mempersiapkan, menangani dan memulihkan diri dari bencana.
"Kerja sama ini juga turut memperkuat relasi dua belah pihak dalam isu-isu kemanusiaan,"kata Rustian, Kamis 10 Oktober 2024.
Menurut Rustian, pihaknya mengharapkan adanya keluaran besar dari tujuan kerja sama ini sehingga mampu memperkuat sistem organisasi BNPB yang menghasilkan kepemimpinan manajemen risiko bencana yang lebih baik.
“Kerja sama juga untuk memperkuat kapasitas manajemen risiko bencana sub-nasional dan ketahanan masyarakat,” ujar Rustian
Di samping itu kata Rustian, BNPB sebagai focal point dalam penanggulangan bencana berkeinginan untuk memperkuat pembelajaran, inovasi dan inklusi dalam manajemen risiko bencana.