Harga dan Kebutuhan Pangan di Kota Padang Stabil

Ilustrasi cabai.
Sumber :
  • Diskominfo Padang Panjang

Padang – Kepala Dinas Pangan dan Perikanan Alfiadi, kota Padang, Alfiadi menyebut bahwa harga pangan di wilayahnya periode Oktober 2024, relatif stabil.

Strategi Dinsos Kota Padang Turunkan Kemiskinan

Kata Alfiadi, ketersediaan dan pasokan bahan pangan pokok tidak terjadi kelangkaan dan kenaikan bahan pangan pokok. Baik beras, minyak goreng, gula maupun komoditi lainnya dengan harga relatif stabil. 

"Harga cabai keriting pada bulan Oktober ini relatif stabil, bahkan cendrung turun, dimana pada minggu I Bulan Oktober berkisar Rp 26 ribu-28 ribu, minggu ke II Rp25 ribu-26 ribu dan pada minggu ke III  Rp24 ribu-25 ribu,"kata Alfiadi, Selasa 22 Oktober 2024. 

Penampilan Tari Payung Anak-anak Down Syndrome Curi Perhatian di HUT Korpri Kota Padang

Kondisi itu kata Alfiadi, terjadi lantaran banyaknya pasokan cabe keriting yang masuk dari pulau Jawa ataupun dan daerah tetangga seperti Bukittinggi, Solok, Alahan Panjang dan Kerinci.

Meski demikian, untuk harga bawang merah harga terpantau mulai megalami peningkatan. Dimana pada pekan I dan II Oktober berkisar Rp24 ribu hingga 26 ribu. 

Kasus Kebakaran di Kota Padang Meningkat

Pekan ke III Oktober berkisar Rp28 ribu sampai 32 ribu. Namun demikian, secara umum masih stabil dan ketersediaan serta pasokan mencukupi untuk masyarakat Kota Padang.

"Secara produksi, bahan pangan pokok Kota Padang tidak mencukupi untuk masyarakat Kota Padang (hanya 35-40%), namun secara ketersediaan pangan memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Padang karena adanya pasokan dari daerah surplus pangan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title