Warga Mentawai Yang Mengungsi Akibat Gempa Sudah Dapat Bantuan

Kondisi Pengungsi Di Mentawai
Sumber :
  • PRB Sumatra Barat

Padang – Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat, Novriadi menyebut jika bantuan untuk ribuan warga yang mengungsi akibat gempabumi magnitudo 6.4 dengan parameter update 6.1, Selasa 30 Agustus 2022 sudah didistribusikan. Bantuan itu berupa logistik, tenda dan perlengkapan tidur. 

Gunung Marapi Naik Status Jadi Level III Siaga

“Sudah. Bantuan sudah kita distribusikan. Bantuan Lumbung Sosial dari Kementrian Sosial,”kata Novriadi, Selasa 30 Agustus 2022.

Novriadi menambahkan, selain bantuan Lumbung Sosial, pihaknya akan mendistribusikan bantuan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Tim dari BNPB, dijadwalkan akan tiba di Mentawai pada Rabu esok.

Pertamina Resmikan Tujuh Lembaga Penyalur BBM Satu Harga Klaster Sumatera

Kondisi Pengungsi Di Mentawai

Photo :
  • PRB Sumatra Barat

“Besok kita juga salurkan bantuan dari BNPB. Tim BNPB dijadwalkan tiba rabu besok,”ujar Novriadi.

Gerindra Bakal Pecat Anggota Dewan Kepulauan Mentawai yang Ditangkap Nyabu

Novriadi bilang, saat ini jumlah pengungsi yang tersebar di tiga titik di Desa Simalegi, Kecamatan Siberut Barat terdata ada sebanyak 2.326 jiwa. Mereka, berasal dari Tujuh Dusun yakni Dusun Saboilogkat, Sute'uleu, Muara Selatan, Muara Utara, Betaet Utara, Betaet Selatan dan Sakaldhat. Rata-rata mereka yang mengungsi lantaran khawatir akan adanya potensi gempa susulan. 

Diketahui, berdasarkan data terbaru yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejak dinihari Senin kemarin, Kabupaten Kepulauan Mentawai diguncang gempabumi sebanyak 16 kali dengan magnitudo beragam. Yang teranyar terjadi pada pukul 05.07 WIB dengan kekuatan M 3.4.