Persik Kediri Siap Hadapi Gempuran Dewa United

Persik Kediri
Sumber :
  • Liga Indonesia Baru

Padang – Persik Kediri dalam kondisi siap tempur untuk menghadapi laga berat melawan Dewa United.

Hadapi Persebaya Persib Tak Diperkuat Oleh Marc Klok, Ada Apa?

Meski kompetisi sedang jeda Internasional, Skuad Macan Putih ini, tetap memanfaatkan waktu jeda untuk terus berbenah dan meningkatkan performa tim.

Pelatih Marcelo Rospide, menilai bahwa jeda pertandingan yang cukup panjang ini memberikan kesempatan emas bagi timnya untuk memperbaiki kondisi fisik dan taktik pemain.

Singo Edan Matangkan Strategi Jelang Uji Coba

“Kami fokus meningkatkan kondisi fisik pemain selama jeda ini,” kata Marcelo dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Sabtu 12 oktober 2024.

Selain berlatih kata Marcelo, Persik juga mengajak klub lokal untuk latih tanding agar pemain tidak kehilangan sentuhan bola dan terbukti tim berhasil menang telak.

Refresh Kembali Mental dan Fisik, Pemain Arema FC Diliburkan

Tetapi hal tersebut bukan tujuan utama Marcelo Rospide karena secara level memang ada perbedaan jauh.

Namun dia senang pada latih tanding tersebut seluruh pemain berkesempatan menunjukkan kemampuan terbaiknya kepada pelatih sehingga meningkatkan kepercayaan diri pemain.

“Yang terpenting bagi kami bagaimana menempatkan pemain dalam situasi pertandingan. Untuk latihan bagus,” ujarnya.

Kini menurutnya, latihan taktik dan teknik akan menjadi prioritas utama, terutama saat mendekati jadwal kembali bergulirnya kompetisi.

Untuk itu dia berharap, kerja keras yang dilakukan selama jeda ini akan berbuah positif ketika menghadapi Dewa United pada pekan ke-8 yang akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis 17 Oktober 2024.

“Kami memulai lagi dengan memperkuat program latihan. Tujuan kami adalah menempatkan para pemain dalam kondisi 100 persen siap saat bertanding melawan Dewa United,” tutup Marcelo Rospide.