Kapolda Sumbar Akui Pengikut Khilafatul Muslimin Ada di Sumbar

Ilustrasi Khailafatul Muslimin. Foto/istimewa
Sumber :

Padang – Kapolda Sumatra Barat Irjen Pol Teddy Minahasa mengungkapkan bahwa pengikut Khilafatul Muslimin terdeteksi ada di wilayah hukumnya. Kota Padang menjadi daerah pusat penyebaran terbesar.

Anggota Ormas Tewas Membusuk di Depok, Diduga Dibunuh Teman Sendiri

"Pengikut Khilafatul Muslimin ini tersebar di beberapa daerah di Sumatera Barat. Tapi sejauh ini mereka masih terpantau tidak banyak kegiatan yang aneh, seperti video viral di daerah lainnya," katanya, Kamis 16 Juni 2022.

Mengingat telah adanya pengikut Khilafatul Muslimin di Sumbar, Irjen Pol Teddy menegaskan pihaknya telah melakukan langkah persuasif. Hal tersebut dilakukan agar tidak melakukan kegiatan provokatif.

Peran Strategis MUI dalam Pengembangan Keuangan Syariah di Indonesia

"Untuk di Sumbar, Khilafatul Muslimin terbilang kooperatif dan mengikuti apa yang kita mau. Agak berbeda dibandingkan dengan provinsi-provinsi lain," sebutnya.

Namun bila ada aktivitas yang tidak baik, jenderal bintang dua ini menyatakan dirinya tidak akan sungkan-sungkan dan menindak tegasnya apabila pengikut Khilafatul Muslimin melakukan kegiatan provokatif di Sumbar.

Polda Ambil Alih Kasus Dugaan Ustaz Payakumbuh Hina Muhammadiyah 

Kapolda mengaku tidak begitu merinci jumlah pengikut Khilafatul Muslimin di Sumbar. Tapi pengikutnya berpusat di Kota Padang.