BAZNAS RI Distribusikan Air Bersih Korban Banjir Bandang Sumatera Barat

Distribusi Air Bersih
Sumber :
  • Baznas RI

Padang – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI melalui BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) melakukan aksi pembersihan lingkungan dan distribusi air bersih untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir lahar dingin dan banjir bandang di Sumatera Barat.

Misteri Kematian Bocah 13 Tahun di Padang, Keluarga Bantah Sebagian Keterangan Polisi

Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan, bilang bahwa bencana alam ini menyebabkan kerusakan pada rumah, infrastruktur, dan mengancam kesehatan masyarakat akibat terbatasnya akses terhadap air bersih.

"BAZNAS RI terpanggil untuk hadir dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Kami berkomitmen memberikan bantuan konkret berupa pembersihan lingkungan serta penyediaan air bersih bagi warga terdampak," kata Saidah, Jumat 24 Mei 2024

Hasil Autopsi Kematian Bocah 13 Tahun di Padang Belum Keluar 

Saidah menjelaskan bahwa aksi ini dilakukan untuk membersihkan lingkungan dari sisa-sisa lumpur dan sampah yang dibawa arus banjir. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir risiko penyebaran penyakit yang dapat timbul akibat banjir.

Selain melakukan aksi resik, BAZNAS RI kata Saidah, juga menjalin kolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) untuk mendistribusikan air bersih. 

DPRD Solok Selatan Setujui Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2023

Saidah mengatakan bahwa langkah ini merupakan langkah penting untuk memastikan ketersediaan air yang aman dan layak bagi masyarakat terdampak.

"Kami berkolaborasi dengan PMI untuk menyalurkan 4 truk tanki air bersih kepada masyarakat terdampak bencana. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, insyaAllah kita dapat meringankan beban mereka dan membantu mereka bangkit kembali," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title