Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Tiga Negara Sahabat

Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto
Sumber :
  • Humas BNPB

Padang – Pemerintah Indonesia kembali mengirimkan bantuan kemanusiaan kepada tiga negara antara lain Yaman, Sudan, dan Palestina.

Pemerintah Mulai Sosialisasikan Rencana Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

Bantuan kemanusiaan yang dikirim pada Senin kemrin, dilakukan melalui Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta. 

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menyebut bahwa pengiriman bantuan kemanusiaan ini, merupakan tindak lanjut surat permohonan bantuan kemanusiaan dari tiga negara sahabat yang diterima Kemenlu pada 10 September 2024. 

BNPB Siapkan Pos Pengungsian Tambahan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki

"Kita sepakat bahwa bantuan kemanusiaan untuk negara-negara sahabat tersebut, diberikan dengan menggunakan mekanisme Dana Siap Pakai melalui BNPB,"kata Muhadjir Effendy, Selasa 15 Oktober 2024.

Pemerintahj Indonesia kata Muhadjir, berharap bantuan ini dapat meringankan beban korban bencana dan krisis kemanusiaan di Yaman, Sudan, dan Palestina.

Gunungapi Iya di Ende Naik Status Level III

Sekaligus, lebih mengukuhkan peran Indonesia dikancah internasional dalam mendesak terciptanya perdamaian antarbangsa dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan.

Lebih lanjut, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menjelaskan, tantangan yang dihadapi oleh masing-masing negara berbeda, ada yang disebabkan oleh bencana banjir, wabah penyakit, dan juga konflik.

Halaman Selanjutnya
img_title