Marapi Erupsi, Belasan Pendaki Gunung Marapi Terkonfirmasi Sudah Turun

Petugas Pos Pengamat Gunungapi Marapi
Sumber :
  • Padang Viva/Andri Mardiansyah

Padang – Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat, Ardi Andono merilis, dari total 40 pendaki yang tercatat dan teregistrasi melakukan pendakian melalui jalur Proklamator sejak Kamis kemarin, 18 pendaki diantaranya terkonfirmasi sudah turun. Mereka turun lantaran kondisi gunung Marapi hingga saat ini, Sabtu 7 Januari 2023 masih mengalami erupsi.

51.812 Jiwa Terdampak Banjir Bandang Musi Rawas Utara

“Pendaki yang sudah turun ada sebanyak 18 orang. Sisanya, masih proses keluar atau turun,”kata Ardi Andono, Sabtu 7 Januari 2023.

Ardi bilang, seluruh pendaki tersebut dalam keadaan sehat. Tim dilapangan masih bisa melakukan komunikasi dan meminta mereka untuk sesegera mungkin turun ke pos jaga untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Gunungapi Ruang Turun Status ke Level III

Diketahui, berdasarkan data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi  (PVMBG) pos pengamatan gunung api Marapi, sejak pukul 06.11 WIB hingga 18.21 WIB, sudah sebanyak Sembilan kali kejadian erupsi dengan amplitudo dan kolom abu bervariasi. Hingga kini, belum ada laporan resmi terkait dampak dari peristiwa ini.

Tragedi Banjir Lahar Dingin Semeru: 3 Warga Lumajang Meninggal Dunia