Polda Kalbar Bekuk 3 Pelaku Penjual Tiket Palsu Konser Sheila On7

Kabidhumas Polda Kalbar Kombes Pol Raden Petit Wijaya
Sumber :
  • Istimewa

PADANG - Kepolisian Polda Kalimantan Barat berhasil mengungkap kasus penipuan penjualan Tiket palsu Konser Sheila On 7 pada Selasa, 7 Maret 2023. Dalam pengungkapan tersebut tiga orang pelaku ditangkap.

Polda Kalbar Tangguhkan Penahanan 5 Warga Sajingan Besar

Tak tangung-tanggung dari aksi penipuan penjualan tiket palsu ini para pelaku meraup keuntungan sebesar Rp 480 juta.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kalbar Kombes Pol Luthfie Sulistiawan, mengatakan dalam pengungkapan penjualan tiket palsu konser Shela on7pihaknya telah mengamankan tiga pelaku yaitu MR (24), RES (23) dan HP (21). Ketiganya ditangkap di sebuah rumah di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Polda Kalbar Bakar 15 Kg Narkoba dan 4.367 Pil Ekstasi

"Pelaku MR dan HP ini sebagai operator yang mempromosikan tiket dan pelaku pelaku RES sebagai Koordinatornya," kata Luthfie kepada sejumlah wartawan dikutip pada Rabu, 8 Maret 2023.

Ia menambahkan, dalam penipuan kali ini, pelaku berhasil menjual tiket palsu dengan total kerugian sebesar Rp 480 Juta dan rugikan korban sebanyak 1.415 orang yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Polda Kalbar Periksa 58 Saksi Terkait Pembangunan Rumah Sakit Pratama Sandai

"Modus operandi yang dilakukan pelaku adalah dengan membuat akun palsu di Instagram yang terkoneksi dengan google from. Kemudian pelaku menawarkan tiket konser palsu dengan harga yang lebih murah," tambahnya.

Lebih lanjut, Luthfie mengatakan, dalam pengungkapan kasus penipuan tersebut pihaknya mengamankan barang bukti berupa 7 unit Handphone yang digunakan pelaku untuk menjalankan aksinya.

Halaman Selanjutnya
img_title