Pemko Padang Ajak Siswa SD Rawat Gigi dan Mulut Untuk Cegah Karies
- Diskominfo Kota Padang
Padang – Ratusan siswa-siswi Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Adzkia 1 Padang dibekali edukasi cara merawat gigi dan mulut saat peringati World Oral Health Day (WOHD) yang diinisiasi Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) cabang Kota Padang.
Pemko Padang melalui Pj Wali Kota Padang Andree Algamar menyambut baik kegiatan yang diselenggarakan oleh PDGI Cabang Padang dan berharap dapat mencegah kasus karies sedini mungkin.
"Pemko Padang akan menggandeng PDGI dalam menekan angka karies ini. Jika bermasalah dengan gigi, akan ada banyak masalah kesehatan, kita berharap melalui kegiatan dan edukasi yang dilakukan bisa membuat anak-anak lebih sehat dan ceria," kata Andree, Kamis 18 Juli 2024.
Andree menjelaskan bahwa sangat penting menjaga kesehatan gigi dan mulut sedini mungkin dan kegiatan ini adalah sebagai upaya mencegah penyakit gigi dan mulut.
"Momen ini menjadi penting untuk meningkatkan kesadaran menjaga kesehatan gigi dan mulut, sehingga membawa keceriaan bagi anak-anak kita," katanya.
Sementara itu, Ketua PDGI Sumbar, drg. Busril mengatakan rangkaian kegiatan WOHD telah dilaksanakan di beberapa wilayah bersama Fakultas Kedokteran Gigi di Sumatra Barat melalui dua konsep yaitu School Health Pogram (SPH) dan edukasi online.
"Peringatan WOHD jatuh pada 20 Maret, memang tidak dilaksanakan serentak, namun kita berharap edukasi bisa berjalan baik. Berdasarkan data terdapat 1,2 persen masyarakat Sumbar menyikat gigi di waktu yang tepat, yaitu pagi setelah makan dan malam sebelum tidur," ujarnya.