Pasokan Melimpah Picu Turunnya Harga 8 Komoditas Pangan di Padang Panjang
- Diskominfo Padang Panjang
Padang – Harga Delapan komoditas pangan di kota Padang Panjang mengalami penurunan harga. Kepala bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kota (Setdako), Padang Panjang, Putra Dewangga menyebut fenomena ini disebabkan pasokan melimpah yang dipengaruhi musim panen di daerah produksi.
Putra Dewangga merinci kedelapan komoditas itu diantaranya cabai hijau turun Rp47.667 menjadi Rp46 ribu perkilogram, cabai merah turun dari Rp53.167 menjadi Rp53 perkilogram. Lalu, bawang merah dari Rp36.334 menjadi Rp35.334 perkilogram dan, bawang putih dari harga sebelum Rp39.667 menjadi Rp39.334 perkilogram.
"Selain itu, harga jagung pipilan juga turun dari Rp8.250 menjadi Rp8 ribu perkilogram. termasuk juga daun bawang, bawang bombai dan Ikan kembung,"kata Putra Dewangga, Senin 22 Juli 2024.
Meski demikian kata Putra, terdapat satu komoditas yang mengalami kenaikan harga yakni, susu bubuk Indomilk 400 gram yang naik Rp2 ribu dari harga sebelumnya Rp45 ribu menjadi Rp47 ribu per kotak. Sementara untuk harga pada komoditas lain seperti beras, gula pasir, tepung terigu segitiga biru dan daging sapi relatif stabil.
Selain itu kata Putra komoditas lain yang harganya sampai kini relatif stabil ada daging ayam kampung besar Rp90 ribu perkilogram, daging ayam kampung sedang Rp80 ribu perkilogram.
Lalu, daging ayam kampung kecil Rp7o ribu perkilogram, cabai rawit Rp58.334 perkilogram, minyak goreng kemasan sederhana Rp16.667 perkilogram, minyak goreng kemasan premium Rp20 ribu perkilogram dan, minyak goreng curah Rp17 ribu perkilogram.