Wabup Dharmasraya Konsultasi Pembangunan dan Pelayanan Publik ke Wali Kota Solok

Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni (Depan Kanan)
Sumber :
  • Humas Pemkab Dharmasraya

Padang – Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni, melakukan kunjungan kerja ke Kota Solok untuk berkonsultasi dengan Wali Kota Solok, Rahmadhani Kirana Putra, di balai kota setempat pada Kamis kemarin.

Potongan Timbangan TBS Rugikan Petani Sawit Dharmasraya

Kedatangan Leli Arni bertujuan untuk mempererat hubungan kerja sama antar daerah serta membahas berbagai isu strategis terkait pembangunan dan peningkatan kualitas pelayanan publik di kedua wilayah.

“Kami melihat banyak hal positif yang bisa kami pelajari dari Kota Solok, terutama dalam hal pelayanan masyarakat dan pengelolaan pemerintahan. Semoga koordinasi ini dapat memperkuat hubungan antarwilayah dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Dharmasraya dan Solok,” ujar Leli Arni dikutip dari keterangan resminya, Jumat 11 april 2025.

Petani Sawit Dharmasraya Keluhkan Potongan Timbangan TBS yang Merugikan ke Bupati

Dalam pertemuan tersebut, Leli Arni menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah kabupaten dan kota dalam mendorong pembangunan yang lebih merata dan berkelanjutan.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas berbagai inovasi yang telah diterapkan oleh Pemerintah Kota Solok dalam bidang pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan.

BPK RI Perwakilan Sumbar Audit LKPD Kabupaten Dharmasraya

Wali Kota Solok, Rahmadhani Kirana Putra, menyatakan kesiapan Kota Solok untuk terus menjalin kerja sama lintas daerah.

Ia berharap koordinasi ini dapat menghasilkan kolaborasi nyata dalam berbagai bidang, seperti pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi lokal, demi kemajuan kedua wilayah.