Kebakaran Depo Pertamina Plumpang 15 Orang Meninggal Dunia

Korban kebakaran Pertaniba Plumpang
Sumber :
  • AP Photo/Achmad Ibrahim

PADANGKebakaran hebat melanda Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada Jumat, 4 Maret 2023. Dalam kebakaran tersebut dilaporkan sebanyak 15 korban jiwa meninggal dunia dan 8 orang dinyatakan hilang.

Pemerintah Klaim Luas Karhutla Turun Drastis

Info yang dirilis Posko kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang berada di PMI Jakarta Utara itu mencatat, per hari Sabtu, 4 Maret 2023 sampai pukul 08.35 WIB, terdapat penambahan 2 orang korban jiwa. Dari yang sebelumnya hanya 13 orang menjadi 15 orang.

Sementara 8 orang masih dilaporkan hilang. Jumlah korban luka berat dikabarkan mencapai 49 orang, dan korban luka sedang sebanyak 2 orang.

Polisi Buru Pelaku Perusakan Pagar DPR saat Demo APDESI

Kemudian, data terkini soal jumlah warga terdampak yang mengungsi di Posko PMI Jakarta Utara itu, tercatat sebanyak 342 orang. Terdiri dari 171 orang dewasa, 113 anak-anak, 26 lansia, dan 39 balita.

Diketahui, saat ini pihak Polri sudah mulai melakukan proses identifikasi terhadap para korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara.

Polda Metro Jaya Kerahkan Ribuan Personil di Momen Pendaftaran Prabowo - Gibran

Kapolda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran mengatakan, proses identifikasi jenazah dihadapkan pada kondisi yang beragam. Dimana terdapat sejumlah jenazah yang kondisinya utuh dan ada juga yang sudah terbakar seluruhnya.

"Kondisi korban ini kan ada yang utuh, ada yang mengalami luka bakar sampai 100 persen," kata Fadil dilansir dari laman VIVA pada Sabtu, 5 Maret 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title