Harga Sawit Anjlok, Gubri Kirim Surat Ke Jokowi

Ilustrasi Sawit. Foto/Pixabay
Sumber :

Padang – Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar bakal berkirim surat ke Presiden Joko Widodo menyikapi anjlok harga sawit petani pasca pencabutan larangan crude palm oil (CPO) oleh pemerintah beberapa waktu lalu. 

Karhutla Ancaman Serius Musim Kemarau Tahun Ini

"Pak Gubernur segera mengirim surat kepada Pak Presiden agar, memperhatikan soal harga sawit yang belum juga membaik. Surat yang segera dikirim ke Presiden itu berdasarkan hasil rapat pertemuan Gubernur se-Sumatra beberapa hari yang lalu," kata Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Riau, Zulfadli melalui keterangan yang diterima, Senin 4 Juli 2022.

Zulfadli bilang, Pemerintah Provinsi Riau tak pernah tinggal diam atas anjloknya harga sawit petani di Riau. Salah satu hal yang perjuangkan pak Gubernur saat pertemuan Gubernur se-Sumatera beberapa hari lalu adalah, bagaimana agar harga sawit petani kembali naik. 

Jumlah Korban Longsor Serasan Natuna Diperkirakan Lebih Dari 10 Orang

Selain itu, lanjut Zulfadli, upaya lain untuk memperjuangkan harga sawit petani adalah mendorong kepala daerah di Riau untuk memfasilitasi petani agar bermitra dengan perusahaan Pabrik Kelapa Sawit (PKS). 

"Pak Gubernur terus melakukan berbagai upaya. Termasuk mendorong semua petani sawit agar melakukan kemitraan dengan PKS. Dan Gubernur telah meminta kabupaten dan kota untuk membantu petani sawit,”tutup Zulfadli.

Mendag Zulkifli Minta Seluruh Walikota Jaga Stabilitas Politik