Debat Capres-Cawapres 2024: 5 Kali, 6 Segmen, Siap Tampung Aspirasi Rakyat

Calon Presiden 2024
Sumber :
  • Istimewa

Padang – Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) telah mengeluarkan Keputusan Nomor 1621 Tahun 2023 tentang Pedoman Teknis Pelaksanaan Kampanye Pemilihan Umum.

FPG dan Forkopimda Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Payakumbuh

Berdasarkan instrumen tersebut, KPU akan menggelar 5 kali debat pasangan capres dan cawapres 2024. Debat tersebut akan berlangsung selama 150 menit dengan 6 segmen.

Rinciannya, 120 menit untuk debat dan 30 menit untuk jeda iklan. Moderator akan memandu debat pasangan calon dan pendalaman materi.

KPU Sumbar Antisipasi Risiko Erupsi Marapi Saat Pilkada 2024

Berikut 6 segmen debat tersebut:

1. Segmen pertama; Pembukaan, pembacaan tata tertib dan penyampaian visi, misi dan program kerja. 2. Segmen kedua; Pendalaman visi, misi, dan program kerja.

3. Segmen ketiga; Pendalaman visi, misi, dan program kerja oleh moderator.

4. Segmen keempat; Tanya jawab dan sanggahan 5. Segmen kelima; Tanya jawab dan sanggahan

6. Segmen keenam; Penutup Adapun lokasi-lokasi debat capres-cawapres ini belum diputuskan.

Pihak KPU RI mengaku tengah memfinalisasikannya.

KPU Bukittinggi Evaluasi Debat Publik Jelang Persiapan Putaran Kedua