Shin Tae-yong Tetap Jadi Pelatih Timnas U-19 Meski Gagal ke Final AFF
- PSSI
Padang – Timnas Indonesia U-19 gagal melaju ke final Piala AFF U-19 2022. Kendati Timnas Indonesia menang besar pada laga terakhir babak penyisihan saat melawan Myanmar dengan skor 5-1.
Kegagalan yang menimpa Timnas Indonesia U-19 ini, sempat menyorot nasib dari sang pelatih Shin Tae-yong. Bahkan tersiar kabar, Shin Tae-yong bakal dipecat sebagai pelatih Timnas Indonesia U-19.
Kabar itu dibantah oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Menurutnya posisi Shin Tae-yong di kursi pelatih Timnas Indonesia tetap aman.
"Shin masih terus (melatih-red) karena kami melihat perkembangan anak-anak luar biasa, selama di asuh oleh Shin Tae-yong" ujar Iriawan dikutip dari laman VivaBola, Senin 11 Juli 2022.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menilai penampilan Timnas Indonesia U-19 sejatinya sangat baik kendati gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022 dengan cara yang begitu menyakitkan.
Dari lima laga, Indonesia tidak pernah kalah dan meraup tiga kekalahan. Skuad berjuluk Garuda Nusantara juga menjadi skuad tersubur turnamen dengan membuat total 17 gol dan hanya kebobolan lima go Tim asuhan Shin juga dianggap cukup tangguh meski dilakukan rotasi untuk menjaga kondisi fisik pemain di tengah jadwal padat.
"Inilah alasan PSSI, sehingga masih mempertahankan Shin Tae-yong," tegasnya.