Marseille Pecat Gennaro Gattuso dari Kursi Kepelatihan

Gennaro Gattuso
Sumber :
  • AP Photo/Alessandra Tarantino

Padang – Klub Liga Prancis Olympique Marseille memecat Gennaro Gattuso dari kursi kepelatihan mereka. Gattuso resmi dipecat sehari setelah Marseille kalah 0-1 dari Brest pada lanjutan Liga Prancis, Senin (19/2/2024). 

Tops Skor Sementara Liga Champions, Erling Haaland Samai Gol Kane dan Mbappe

Kekalahan tersebut membuat Marseille merosot ke posisi kesembilan klasemen sementara Ligue 1. Marseille meraih tujuh kemenangan dari 22 pertandingan.

"Gennaro Gattuso telah dipecat. Gattuso dan stafnya baru saja diberitahu dewan Olympique Marseille tentang keputusan mereka," tulis pakar sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, Senin (19/2/2024).

Al Nassr Lolos ke Perempat Final Liga Champions Asia

Komentar Gattuso selepas pertandingan kontra Brest dinilai jadi salah satu faktor pemecatan tersebut. "Kami telah mencapai titik terendah, ketika Anda mencapai titik terendah, Anda harus mengambil tanggung jawab," kata Gattuso dilansir dari BBC Sports.

"Klasemen? Kenyataannya kami harus mulai melihat ke belakang, kami tak bisa lagi berbicara tentang peluang ke Liga Europa. Kami hanya perlu meraih poin yang diperlukan agar tetap stabil di daftar klasemen," ujar Gattuso, menambahkan.

Dilepas Paris Saint Germain, Mbappe Dikabarkan Menuju Real Madrid

Sebelumnya, Gattuso resmi diangkat menjadi manajer Marseillie pada 27 September 2023. Ia menggantikan sosok Marcelino yang dipecat manajemen Marseille.

Sebelum menukangi Marseille, Gattuso sempat melatih Valencia, Napoli, dan AC Milan. Namun, pekerjaannya sebagai pelatih di klub-klub tersebut tak kunjung berjalan mulus. Nasib Gattuso sebagai pelatih memang tak secemerlang kariernya sebagai pemain yang sukses menjadi legenda AC Milan.