Ketua DPR-RI Puan Maharani Resmikan Water Front Sintang

Ketua DPR-RI Puan Maharani kunjungi Kabupaten Sintang
Sumber :
  • VIVA Padang/Ngadri

PADANG - Ketua DPR-RI Puan Maharani melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sintang Kalimantan Barat pada Senin, 20 Maret 2023. Selain ke Sintang agenda kunjungan Puan rencananya akan ke Kota Singkawang dan Kota Pontianak.

Puan Maharani Berbagi Pesan Damai dengan Fery Farhati di Debat Capres

Saat berkunjung ke Kabupaten Sintang Puan Maharani meresmikan Objek Wisata Waterfront yang merupakan ikon kebanggan warga Sintang.

Untuk memastikan keamanan selama kunjungan kerja ketua DPR-RI di Kabupaten Sintang, ratusan personel gabungan di kerahkan oleh Polres Sintang.

Banjir di Sintang Belum Surut, 95 Jiwa Mengungsi

Ratusan personel gabungan tersebut terdiri dari 298 personel Polres Sintang dan polsek jajaran serta 60 personel dari Satpol PP, Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehatan.

Wakapolda Kalbar Brigjen Pol. Asep Safrudin, S.I.K. M.H. selaku Pamatwil memimpin langsung pengamanan ke sejumlah lokasi yang menjadi tujuan dari kunjungan kerja rombongan Ketua DPR-RI.

Presiden Jokowi Apresiasi Semangat Optimis HMI dan KOHATI untuk Masa Depan Indonesia

“Sesuai rundown dari rombongan Ketua DPR-RI, ada tiga tempat yang jadi tujuan kunjungan kerja, pertama peresmian Waterfront Sintang setelah itu mengunjungi Rumah Betang dan agenda terakhir pertemuan dengan kader PDIP di tiga Kabupaten” Tutur Brigjen Pol Asep pada Senin, 20 Maret 2023.

Seperti yang dijelaskan oleh Wakapolda Kalbar guna memastikan keamanan saat berada di masing-masing lokasi, pihak Kepolisian telah melakukan pengecekan dan sterilisasi sebagai upaya dalam mengantisipasi potensi gangguan.

Halaman Selanjutnya
img_title