PPP Klaim Elektabilitas Ganjar-Mahfud Stabil di Survei Internal TPN

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono
Sumber :
  • Viva/Rosikin

Padang – Pelaksana Tugas Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono mengklaim elektabilitas pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD tetap stabil di survei internal yang dilakukan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.

Sah Menang, Prabowo Subianto Sampaikan Terima Kasih Untuk Rakyat Indonesia

Mardiono mengatakan, hasil survei internal TPN menunjukkan elektabilitas Ganjar-Mahfud tidak menurun atau bahkan anjlok. Hal ini berbeda dengan hasil survei yang beredar di publik.

"Enggak, enggak. Kita enggak turun kok. Kita di lembaga survei kita Pak Ganjar enggak turun," kata Mardiono kepada wartawan saat ditemui di Gedung High End, Jakarta, Rabu, 22 November 2023.

Ungkap Modus Penggelembungan Suara PSI: 'Suara Tidak Sah Jadi Milik PSI', Siapkan Hak Angket

Mardiono mengaku optimistis pasangan Ganjar-Mahfud bisa menang satu putaran pada Pemilu Presiden 2024. Menurutnya, hal ini bisa dicapai jika TPN dan seluruh elemen pendukung Ganjar-Mahfud terus turun ke rakyat.

"Kita tetap pede, pokoknya kami yakin. Tadi disimpulkan, kita bersama rakyat, kita akan menang satu putaran," imbuhnya.

Ganjar-Mahfud Hanya Raih Kemenangan di Boyolali dan Wonogiri, Menempati Posisi Terakhir di Jateng

Berdasarkan hasil survei sejumlah lembaga survei, pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md masih menempati posisi kedua elektabilitas, setelah pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Namun, hasil survei terbaru dari lembaga IPO dan Poltracking Indonesia menunjukkan elektabilitas pasangan Ganjar-Mahfud mengalami penurunan.

Halaman Selanjutnya
img_title