Jokowi Groundbreaking Kantor Otorita IKN Nusantara Senilai Rp 509 Miliar, Target Rampung 2024
- Dok. Biro Pers Sekretariat Presiden
Padang – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking Gedung Kantor Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Rabu, 17 Januari 2024. Gedung ini dibangun di atas lahan kurang lebih 28.000 meter persegi dengan nilai konstruksi Rp 509 miliar.
Jokowi mengatakan, gedung ini akan menjadi tempat kerja para pegawai Otorita IKN yang akan dilengkapi layanan terpadu satu pintu. Kemudian, Otorita IKN akan dilengkapi dengan data center dan command center serta urban gallery, untuk melakukan pelayanan kepada masyarakat secara real time, memberi pelayanan yang lebih cepat dan profesional.
“Saya harap Gedung Kantor Otorita IKN dapat segera diselesaikan dan seluruh kegiatan Otorita IKN makin terorganisasi terpusat dan optimal, serta karyawan bisa bekerja lebih nyaman dan produktif untuk mendukung pengembangan IKN, mewujudkan kota nusantara yang kita cita-citakan,” kata Jokowi.