⁠Warga Piai Terbantu Dapat Gedung SMPN Baru

SMP Negeri 47 Padang
Sumber :
  • Padang Viva

Padang – Sebuah bangunan megah bertingkat tiga kini berdiri kokoh di daerah Piai, Kelurahan Tanah Sirah Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Padang. Adalah SMPN 47 Padang, baru saja berdiri kurang dari setahun. Pembangunannya dilakukan Pemko Padang, ketika dipimpin Hendri Septa sebagai Walikota

Strategi Menteri Abdul Mu’ti Perkuat Pendidikan Vokasi Agar Punya Lulusan Berkualitas

"Almadhulillah. Terimakasih Pak Hendri Septa. Terimakasih Pak Kadis Pendidikan. Sekarang kami lega. Bahagia," kata Yusrizal, salah seorang wali siswi SMPN 47 Padang, Jumat 26 Juli 2024. 

Gedung itu diresmikan oleh Walikota Padang waktu itu, Hendri Septa pada Kamis, 28 Desember 2023 lalu. Sebelumnya, siswa SMPN 24 Padang, harus menumpang gedung di SMP 11 Padang di daerah Bandar Buat, Indarung

Korsel Minta Bantuan Pemprov Sumbar Gara-Gara Banyak Warga Tidak Mau Menikah dan Punya Anak

"Hampir enam bulan lamanya, putri saya bersekolah di SMP 11 Padang yang cukup jauh dari rumah. Tiap hari saya menjemputnya pulang pergi. Untuk bersekolah swasta, saya tak sanggup," ujar Yusrizal.

Pengakuan serupa juga disampaikan Rudi. Putrinya yang bersekolah di SMP 11 Padang, tapi berstatus siswa SMP 47 Padang, merasakan letih dan lelah setiap hari. 

Hendri Septa Hadirkan  Komite Ekraf Dan Gedung Youth Centre

"Sekolah jauh. Pergi pagi-pagi betul dan pulang tiba sudah sore. Iba kami sebagai orang tua, tapi mau apalagi. Disekolahkan di sekolah swasta, kami tak sanggup. Sekarang alhamdulillah," kata Rudi.

Dia menyebutkan sebelumnya, warga Piai sekitarnya sudah lama mendambakan hadirnya sebuah SMP di sana. Sebab, setamat SD untuk melanjutkan ke jenjang lebih tinggi, SMP jauh-jauh. Paling dekat hanya SMP 11 Padang.

Halaman Selanjutnya
img_title