Putri Anies Baswedan Dengarkan Aspirasi Pemuda Serang, Soroti Masalah Infrastruktur dan Pendidikan

Mutiara Baswedan dan Ali Saleh Alhuraiby
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

PadangMutiara Annisa Baswedan, putri dari calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, mendengarkan aspirasi pemuda Kota Serang, Banten, dalam sebuah pertemuan santai di sebuah kafe di Ibu Kota Banten. Pertemuan ini diwarnai oleh diskusi ringan, sambil menikmati alunan musik dari band kafe.

Andre Rosiade Ungkap Faktor Kekalahan Prabowo di Sumatera Barat

Ditemani oleh segelas kopi dan camilan, Mutiara berbincang-bincang dengan anak muda Kota Serang tentang isu-isu pendidikan dan lapangan pekerjaan. "Kami membahas berbagai topik, terutama pendidikan dan lapangan pekerjaan. Saya melihat semangat dan kritisnya teman-teman dari Banten, mereka memberikan masukan yang berharga dan juga terlihat mereka sudah peduli dengan perpolitikan di Indonesia," kata Mutiara, Jumat, 2 Februari 2024.

Mutiara telah mengunjungi puluhan kota dan kabupaten di seluruh Indonesia, di mana ia berinteraksi santai dengan anak muda setempat. Di Banten khususnya, ia mendengar cerita tentang ketimpangan dalam sistem pendidikan. "Setiap kali saya mengunjungi suatu tempat, saya selalu mendapatkan masukan baru dan melihat Indonesia dari sudut pandang yang berbeda. Di sini, banyak yang menyuarakan ketimpangan dalam pendidikan," jelasnya.

Wapres Ma'ruf Amin Akan Nyoblos di TPS 33 Tapos Depok

Salah satu masalah yang dihadapi Banten adalah kurangnya akses internet di beberapa wilayah atau adanya wilayah blank spot. Pada Agustus 2023, 449 desa di Banten masih belum terhubung dengan internet, kecuali Kota Tangerang dan Tangerang Selatan. Kabupaten Lebak dan Pandeglang menjadi wilayah dengan desa blank spot terbanyak.

Sulfikar Amir, Co-Captain Timnas Amin, menegaskan bahwa infrastruktur digital telah menjadi fokus dalam visi dan misi mereka. Jika Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar terpilih sebagai presiden dan wakil presiden periode 2024-2029, mereka akan berupaya memperbaiki infrastruktur di Banten.

Protes Eks Ahoker ke Ahok, Lautan Massa Anies-Cak Imin di JIS

Meskipun beberapa proyek infrastruktur telah dilakukan selama pemerintahan Presiden Jokowi, seperti pembangunan tol Serang-Panimbang, tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran, tol Kunciran-Serpong, tol Serpong-Cinere, serta pembangunan bendungan Karian dan bendungan Sindangheula, namun masih diperlukan upaya lebih lanjut untuk memperbaiki infrastruktur di Banten yang dinilai masih tertinggal.